Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Karakter Wanita Weton Senin Legi, Selasa Pahing dan Rabu Pon

Karakter Wanita Menurut Weton - Wanita kelahiran hari Senin Legi, Selasa Pahing dan Rabu Pon yang akan kita analisa disini adalah karakter sehari-hari yang sering dilakukan oleh wanita tersebut, baik perlakuannya terhadap suami, dan juga kebiasaan serta peruntungannya. Salah satu literatur yang mengupas tentang karakter atau sifat wanita berdasarakan hari kelahiran (weton) adalah Primbon Jawa.

Pada artikel sebelumnya sifat-wanita.blogspot.com juga sudah sempat mengupas watak wanita yang lahir di hari Sabtu Pahing, weton Selasa Kliwon dan Kelahiran Jumat Pon, nah melanjutkan ramalan sifat wanita tersebut, kita menginjak pada karakter wanita yang lahir Senin Legi, Selasa Pahing dan Rabu Pon, lalu kira-kira apa saja karakter wanita yang lahir di weton tersebut? Mari kita simak bersama-samai uraian primbon tentang karakter 3 weton wanita diatas.

Karakter Wanita Weton Senin Legi, Selasa Pahing dan Rabu Pon

Karakter wanita, sifat, kepribadian, watak, dari weton, hari kelahiran, mongso kelahiran, senin, selasa, rabu, kamis, jumat, sabtu, minggu, kliwon, legi, pahing, pon, wage, senin legi, selasa pahing, rabu pon, dari primbon jawa,
Illustrasi Gambar Karakter Wanita dari Weton (Hari Kelahiran)


1. Karakter Wanita Weton Senin Legi

Hari senin legi dikenal juga dengan sebutan senin manis (legi=manis), wanita yang kebetulan terlahir di hari senin legi dalam primbon jawa digambarkan sebagai wanita yang konon akan berani terhadap suaminya.

Namun meski wanita ini berani terhadap suami, primbon juga menyebutkan ada salah satu kelebihan wanita kelahiran senin legi, konon wanita ini adalah tipe wanita yang membawa rejeki (wanita banyak rejeki).

2. Karakter Wanita Weton Selasa Pahing

Selasa pahing atau biasa juga di tulis selasa paing, dalam primbon wanita yang terlahir di hari selasa paing digambarkan sebagai pribadi yang kurang pandai merawat sang suami.

Wanita ini lebih suka (lebih mementingkan) merawat dirinya sendiri. Namun dalam primbon tidak disebutkan, merawat diri yang seperti apa yang dimaksud. Meski demikian wanita ini termasuk orang yang cukup jeli dalam mengelola harta bendanya.

3. Karakter Wanita Weton Rabu Pon

Hari rabu adalah hari ketiga dalam penanggalan Masehi, orang jawa sering menyebutnya hari rebo, wanita yang terlahir di hari rabu pon di gambarkan dalam primbon sebagai wanita yang kurang pandai dalam merawat suami.

Wanita ini juga tipe wanita yang pencemburu, namun karena kepandaiannya, rasa cemburunya yang besar dapat disembunyikannya dengan baik, sehingga tidak tampak oleh orang lain (terutama oleh suaminya sendiri).

Baca juga:

Itulah Ramalan Karakter Wanita Weton Senin Legi, Selasa Pahing dan Rabu Pon, uraian diatas diambil dari primbon jawa, perlu diingat bahwa itu semua hanyalah bersifat ramalan saja, jadi belum tentu dapat dibuktikan kebenarannya. Dan satu lagi, bahwa ramalan sifat wanita dari weton (hari kelahiran) hanyalah bagian kecil dari pembacaan karakter wanita, masih banyak faktor lain yang juga perlu di pertimbangkan. Seperti contohnya sifat wanita dari bentuk bibir, dari watak wanita dari tanggal kelahiran, kepribadian wanita dari cara berjalan, dari ciri-ciri tubuh dan banyak lagi lainnya

Post a Comment for "Karakter Wanita Weton Senin Legi, Selasa Pahing dan Rabu Pon"